LIDIK.ID , Bandar Lampung – Direksi dan kepala cabang Bank Lampung cabang Bandar Lampung, terkesan acuh dan menyepelekan dugaa tindak pidana perbankan (Tipibank) yang menimpa salah satu pimpinan Forkopimda Provinsi Lampung.
Pasalnya hingga saat ini tidak ada penjelasan ataupun klarifikasi dari pihak bank plat merah ini, terkait kronologi dan juga tindakan yang telah mereka lakukan atas dugaan tindak pidana tersebut.
Baik Komisaris ataupun kepala cabang tidak ada yang mau dikonfirmasi, meskipun berkali-kali dihubungi. Bahkan terkesan saling lempar.
“Mohon maaf sebelumnya baru respon , maaf mas sebelumnya terkait dengan berita tersebut dapat di konfirmasi Ke humas kami mas , mohon maaf sebelumnya mungkin bisa di coba lagi mas , trima kasih mas,” Kata Rahmad Insani Kacab BPD Bank Lampung Bandar Lampung saat dikonfirmasi belum lama ini.
Sedangkan Humas Bank Lampung tidak juga memberikan respon meskipun sudah di konfirmasi berkali-kali dikonfirmasi.
Meskipun pada awalnya Edo Lazuardi mengatakan akan memberikan pernyataan atau rilis resmi, namun tidak kunjung diberikan, bahkan Kacab dan Humas terkesan saling lempar.
“Nanti akan kami berikan keterangan/rilis resmi dari kami, ditunggu ya,” Katanya. (Tim)
Discussion about this post